HR. Al-Tirmidzy

"Barangsiapa yang obsesinya adalah akhirat, Allah akan mengaruniakan kekayaan dalam hatinya dan akan mengumpulkan untuknya kekuatannya dan dunia akan datang kepadanya dengan penuh ketundukan. Dan barangsiapa yang obsesinya adalah dunia. Allah akan meletakkan kefakiran di depan matanya, memecah keutuhannya, sementara dunia hanya akan datang padanya sesuai yang ditakdirkan untuknya" (HR. Al-Tirmidzy)

ahlan wa sahlan

20 April 2009

girls.. dont cry!

Gadis itu kampungan…

Dia berjalan sendirian di tengah malam beralaskan sendal yang usang

Bajunya biru kotak kotak dan roknya kuning bunga-bunga

Dia kampungan….


Gadis itu sendirian….

Dia terdiam menatap hujan berharap siang berbuah bintang

Basah airmata dalam genggamannya

Dia sendirian…


Gadis itu hanya diam…

Dia berteriak keras tapi tak terdengar oleh awan

Bising memenuhi rongga hati dan jiwa

Dia diam…


Gadis itu berteriak…

Dia menangis sunyi memecah batu menghalau gelombang

Sudut batin menyuruhnya pergi menghilang

Dia berteriak…


Gadis itu menangis…

Dia berteriak lalu dia menangis

Dia terduduk diam lalu dia menangis

Dia berjalan sendirian lalu dia menangis


Gadis kampungan itu menangis…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar